Rivalitas Indomaret Vs Alfamart Di Kota Cimahi

Persaingan antara Indomaret vs Alfamart dari waktu ke waktu semakin sengit, di mana ada Indomaret di sana pula ada Alfamart! tak terkecuali di Kota Cimahi di mana tempat aku tinggal. Kota Cimahi memang memiliki jumlah penduduk yang banyak, tahun 2014 ini jumlah penduduknya sudah lebih dari 500.000 jiwa. Jumlah penduduk yang banyak itu tentu saja menjadi pasar yang potensial bagi bisnis ritel, maka tak heran jika Kedua minimarket inipun berlomba-lomba mendirikan outletnya di Kota ini. Akibatnya kedua minimarket ini bertebaran di hampir setiap sudut Kota Cimahi, di sepanjang jalan raya Nanjung ke arah Margaasih, Kab Bandung, juga disepanjang jalan Cihanjuang ke arah Parongpong, KBB, apalagi di jalan-jalan utama di pusat Kota. Bahkan yang paling menarik adalah persaingan Indomaret dan Alfamart di Jalan Baros, outlet keduanya nyaris berdampingan! Namun korban sesungguhnya dari pertarungan kedua raksasa ritel ini adalah warung-warung tradisional di Cimahi, karena area pertarungannya semakin meluas dan sudah berdekatan bahkan memasuki kawasan tempat tinggal penduduk yang notabene adalah pasar bagi warung-warung tradisional.

0 komentar:

Post a Comment

Note: only a member of this blog may post a comment.